Minggu, 18 Agustus 2019

KEWIRAUSAHAAN 2019

PERTEMUAN KE 17

Teknologi Informasi:
Teknologi informasi saat ini telah mengubah wajah dunia dari dunia nyata menjadi dunia maya. Komunikasi setiap orang tidak lagi dibatasi oleh negara, nasionalisme atau suku bangsa tetapi sudah menjadi One State.
Perkembangan IT yang pesat telah menyebabkan terjadinya era globalisasi. Hal ini ditunjukan oleh terjadinya penetrasi internet di berbagai belahan dunia yang telah menumbnuhkan ruang platform baru seperti e-commerce, electronic data interchange, virtual office dan berbagai kemajuan lainnya yang telah menerobos batas fisik negara.
Internet:
Internet merupakan dia informasi yang dipakai oleh hampir seluruh institusi, organisasi, bisnis maupun individu untuk mempromosikan  atau memperkenalkan produk atau jasa.
Internet memudahkan setiap orang untuk mencari informasi yang mereka butuhkan, sara mengakses IPTEK secara cepat,  mudah dan murah, meningkatkan efisiensi dan produktivitas kinerja organisasi serta membantu dalam membangun tata kelola yang baik.
Manfaat IT:
Tidak ada organisasi yang mampu mengingkari kekuatan teknologi di dunia modern. Sistem IT saat ini dapat membantu suatu bisnis untuk menjadi lebih responsif, efisien dan fleksibel dalam wjud perubahan yang cepat dan berkelanjutan. Pemanfaatan IT yang tepat akan membuat suatu perusahaan mempercepat proses dan fokus pada inti keahlian yang memebedakannya dari pesaing dipasaran.
Manfaat IT terbagi menjadi dua yaitu untuk pribadi dan untuk bisnis:
Manfaat Pribadi:
  • IT membantu kita bekerja lebih cerdas dan bukan lebih keras
  • IT membuat kita dapat bekerja jauh dari kantor
  • IT membuat kita tau informasi meskipun sedang diperjalanan
Manfaat bagi Bisnis:
  • IT dapat membuat kita lebih dekat dengan konsumen
  • IT dapat membantu kita untuk menurunkan biaya
  • IT dapat membantu kita agar lebih fleksibel

Tidak ada komentar:

Posting Komentar